Ketahui Semua Jenis Truk Ekspedisi Paling Populer

Ilustrasi jenis truk ekspedisi populer

Dalam dunia ekspedisi, truk merupakan tulang punggung pengiriman barang. Kini, beragam inovasi dan tren telah muncul dan beberapa jenis truk menjadi kian populer. Baca artikel ini untuk cari tahu lebih lanjut dan Anda juga bisa cek estimasi biaya pengiriman via truk termurah melalui tombol bewarna hijau di bawah ini:

ArrayCEK TARIF EKSPEDISIWHATSAPP 24/7WHATSAPP 24/7

Tren dan Inovasi Serta Jenis Truk Ekspedisi Paling Populer

Sektor logistik mengalami evolusi terus-menerus, di mana variasi jenis dan model truk berperan penting dalam menunjang efisiensi pengiriman sehingga perlu untuk mengenal jenis truk: ukuran, dimensi, dan kapasitas. Ada beberapa tren dan inovasi terkini dalam jenis dan model truk yang patut diperhatikan.

  • Pertama, tren menuju kendaraan ramah lingkungan semakin meningkat. Truk dengan emisi rendah dan konsumsi bahan bakar yang efisien kini lebih dicari. Contohnya, truk listrik dan hibrida yang menawarkan solusi ramah lingkungan tanpa mengorbankan performa.
  • Kedua, truk dengan teknologi canggih seperti sistem navigasi yang diperbarui, konektivitas IoT, dan fitur keselamatan yang lebih baik menjadi populer. Teknologi ini tidak hanya meningkatkan efisiensi operasional tetapi juga meningkatkan keamanan pengemudi dan muatan.
  • Ketiga, ada peningkatan dalam penggunaan truk yang disesuaikan untuk kebutuhan spesifik. Misalnya, truk dengan ruang kargo yang dapat diatur sesuai dengan jenis barang yang diangkut.

Meskipun begitu, di Indonesia, penggunaan beberapa tipe dan jenis truk konvensional tetap menjadi pilihan utama karena keandalan, biaya, dan fleksibilitasnya. Perbedaan truk lokal, OTR, dan regional perlu dipahami juga untuk melihat tren di Indonesia. Beberapa jenis truk paling populer yang memenuhi hampir 70% dari total tipe truk di Indonesia antara lain:

  • Colt Engkel: Truk ini dikenal dengan kemampuannya mengangkut beban yang cukup berat hingga 2-3 ton namun tetap lincah dalam manuver di jalan-jalan sempit perkotaan. Kapasitas muatannya yang cukup besar membuatnya ideal untuk berbagai jenis pengiriman barang.
  • Pickup: Truk ini cocok untuk pengiriman barang dengan volume sedang antara 800 kg – 1.2 ton dan sering kali digunakan oleh bisnis kecil hingga menengah. Keunggulannya terletak pada kemudahan manuver di jalan-jalan yang sempit dan efisiensi bahan bakarnya.
  • Truk Fuso: Dikenal karena daya muatnya yang besar, truk Fuso sering digunakan untuk pengiriman barang dalam skala besar dari mulai 5 ton hingga 12 ton, seperti bahan baku industri dan barang-barang konstruksi. Truk Fuso canter ini juga dikenal cukup ramah lingkungan.
  • Truk Wing Box: Terutama untuk kebutuhan distribusi yang memerlukan proses bongkar muat yang cepat dan efisien. Dengan sisi-sisi yang dapat dibuka sepenuhnya, truk ini memungkinkan akses yang lebih mudah ke area muatan. Pada umumnya memiliki daya angkut 10 hingga 20 ton.
  • Tronton Box: Terakhir, truk ini sering digunakan untuk pengiriman barang dengan volume dan berat yang sangat besar antara 10-24 ton. Tipe truk ini menjadi tulang punggung dalam transportasi barang antar kota atau antar provinsi karena kapasitas muat dan stabilitasnya.

Konfigurasi Truk Paling Populer di Pasar Indonesia 

Terlepas dari model dan merknya, secara garis besar, berbagai bentuk konfigurasi truk digunakan tergantung pada kebutuhan spesifik pengiriman. Beberapa konfigurasi truk yang tergolong populer untuk ekspedisi meliputi:

  • Truk Box: Ideal untuk barang yang memerlukan perlindungan dari cuaca dan keamanan tambahan. Paling sering digunakan untuk barang-barang dagangan dalam dus atau rentan cuaca. Jenis truk yang termasuk adalah Tronton Box, Tronton Wingbox, Truk Fuso, dan colt Engkel.
  • Truk Bak Terbuka: Cocok untuk barang berukuran besar yang tidak mudah rusak oleh cuaca.  Jenis truk yang termasuk adalah Fuso Bak, Colt Engkel Pickup, dan Pickup.
  • Truk Refrigerasi: Penting untuk pengiriman barang yang memerlukan pengaturan suhu, seperti makanan dan obat-obatan. Pada umumnya Colt Engkel banyak yang dialih fungsikan menjadi truk refrigerasi atau truk reefer berpendingin.
  • Truk Flatbed: Diperlukan untuk barang berukuran besar dan berat yang tidak muat dalam kontainer atau truk tertutup.

Setiap konfigurasi truk ini memiliki peranan penting dalam rantai pasokan, dan pemilihan truk yang tepat bisa meningkatkan efisiensi serta mengurangi biaya operasional.

Deliveree sebagai Inovator di Industri FTL

Deliveree, sebagai salah satu pelopor dalam penyediaan truk berbasis teknologi di Indonesia, menawarkan solusi yang sesuai dengan tren terkini ini. Dengan armada mencapai 30.000 kendaraan dan 16 tipe kendaraan yang berbeda, Deliveree memberikan fleksibilitas yang luar biasa bagi pelanggannya. Layanan Full Truck Load (FTL) mereka memungkinkan pengiriman barang secara efisien dan efektif, cocok untuk berbagai kebutuhan logistik. Layanan FTL ini berbeda dengan LTL sehingga perlu untuk pahami perbedaan pengiriman FTL dan LTL.

Keunggulan Deliveree terletak pada kemampuannya menyediakan berbagai jenis truk yang populer dan dilengkapi dengan teknologi untuk mengoptimalisasikan rute pengiriman sehingga dapat memenuhi kebutuhan dan tren masa kini yang lebih ramah lingkungan. Oleh karenanya, tidak mengejutkan jika baru-baru ini Deliveree menjadi salah satu dari sedikit sekali perusahaan truk di Indonesia yang mengumumkan pencapaian ESG dengan berhasil. Lebih lanjut lagi, Deliveree juga menyediakan pelacakan real-time, dan asuransi gratis untuk tiap pemesanan yang mana bisa Anda lakukan secara online tanpa beranjak dari kursi Anda sedikitpun.

Untuk info lebih lanjut, Anda bisa cek pilihan Armada Deliveree melalui tabel di bawah ini.

ArmadaKapasitasUkuran

Tronton Wingbox

Tronton Wingbox

18.000 kg

L: 9.5 m

W: 2.45 m

H: 2.5 m

Tronton Box

Tronton Box

18.000 kg

L: 9.5 m

W: 2.45 m

H: 2.5 m

Tronton Pickup

Tronton Bak

18.000 kg

L: 9.5 m

W: 2.45 m

H: 2.6 m

Fuso Pickup

Fuso Bak

8.000 kg

L: 6.6 m

W: 2.35 m

H: 2.45 m

Fuso Berat

Fuso Box

8.000 kg

L: 6.6 m

W: 2.35 m

H: 2.35 m

Fuso Ringan

CDD Long

5.200 kg

L: 5.3 m

W: 2.0 m

H: 2.1 m

CDD Pickup

Double Engkel Bak (CDD Bak)

4.300 kg

L: 4.4 m

W: 2.0 m

H: 2.0 m

Double Engkel CDD

Double Engkel Box (CDD Box)

4.300 kg

L: 4.4 m

W: 2.0 m

H: 1.9 m

Engkel Pickup

Engkel Bak (CDE Bak)

2.600 kg

L: 3.2 m

W: 1.7 m

H: 1.8 m

Engkel box

Engkel Box (CDE Box)

2.500 kg

L: 3.2 m

W: 1.7 m

H: 1.7 m

L300 Box

L300 Box

1.100 kg

L: 2.7 m

W: 1.7 m

H: 1.5 m

Box Kecil

Box Kecil

800 kg

L: 2.35 m

W: 1.62m

H: 1.3 m

Pickup

Pickup

1.000 kg

L: 2.35 m

W: 1.62 m

H: 1.3 m

Van

Van

720 kg

L: 2.2 m

W: 1.35 m

H: 1.30 m

Mobil XL

Mobil XL

350 kg

L: 1.4 m

W: 1.1 m

H: 1.15 m

Economy

Mobil

200 kg

L: 1.35 m

W: 0.9 m

H: 0.8 m

Penutup

Tren dan inovasi dalam dunia truk ekspedisi terus berkembang, memberikan peluang bagi perusahaan seperti Deliveree untuk menawarkan solusi logistik yang lebih efisien dan berkelanjutan. Dengan pemilihan truk yang tepat dan pemanfaatan teknologi terkini, industri logistik dapat terus berkembang sambil memenuhi kebutuhan pasar yang terus berubah. Pastikan Anda memahami kebutuhan Anda terutama pahami semua tentang freight khusus jika Anda berencana mengirim barang-barang tersebut, dan mencari penyedia layanan yang dapat menyediakan kebutuhan truk ekspedisi populer atau Anda seperti Deliveree.

scroll

Blog ini hanya tersedia di bahasa Inggris . Klik dibawah ini untuk melihat di Inggris.

flag indonesia
Kembali